BENCANANEWS POLEHAN

TANAH LONGSOR WIROTO

Kejadian tanah longsor pada Minggu  31 Mei 2020 di jalan wiroto 1 RT.01 RW.07 perbatasan antara Kelurahan Polehan Dan Kelurahan Bunulrejo jalan trabasan /alternatif arah ke Sawojajar. Posisi rumah Bapak Wakidi yang berada di daerah pinggir sungai kali bangau memang sangat rawan terjadi longsor karena persis diatas bibir sungai. Dan tebing pembatas (DAS) ambrol karena tergerus arus sungai.

Sebelum kejadian tanah longsor ini terjadi memang hujanberpotensi deras ercampur angin dan hampir berlangsung setiap hari turun. Kondisi Tanah yang rentan  longsor mengakibatkan terjadinya longsor tersebut sehingga Rumah Bapak Wakidi sebagian amblas ke bibir sungai. Kejadian ini langsung dilaporkan kepada Ketua RT.01 RW. 07 yang kemudian dilaporkan juga pada Plt Lurah Polehan dan danton Linmas yang segera menindak lanjuti segera datang ke TKP dan menghubungi BPBD.

tanpa menunggu lama Tim BPBD dan PUSDALOPS telah meluncur di TKP. Cuaca yang tidak menentu langkah pertama adalah menyelamatkan nyawa dan harta benda yang berharga  ketempat yang aman. Selain itu pengaman terhadap warga sekitar yang juga tinggal diwilayah sekitar terdampak juga dilakukan oleh Ketua RT.01 beserta Linmas Polehan untuk menghindari Longsor susulan.

Wakidi (70 th) tinggal sendiri di rumah tersebut sedangkan anak atau kerabat berada diuar kota. Dengan bantuan dari warga sekitar pengevakuasian korban dapat berjalan baik dan lancar. selain itu bantuan dari Lumbung Pangan Kelurahan Polehan yang disampaikan oleh Relawan Peduli Polehan serta dari lumbung RW Tangguh Polehan lain juga terus berdatangan selain memberikan penguatan kepada korban.

Babinsa dan Bhabinkamtibmas sebagai pembina pengamanan lingkungan juga tidak hanya memberi dukungan melalui pengamanan selain itu juga memberikan bantuan sembako kepada korban. Korban Jiwa dilaporkan nihil dan kerugian material dilaporkan masih dalam penghitungan.

Laporan kejadian Tanah Longsor ini tidak hanya dilaporkan kepada pemerintah Kota Malang melalui Badan Bencana Daerah tetapi juga dilaporkan kepada Dinas Pengairan Propinsi Jawa Timur melalui surat resmi oleh Kelurahan Polehan. “atas nama warga Kelurahan Polehan saya Plt. Lurah POlehan Mengucapkan terima kasih atas fast respon dari seluruh jajaran terkait baik dari pemkot Malang maupun seluruh komponen masyarakat Polehan, tanpa kerja cepat ,kerja keras anda semua pastilah tidak dapat segera memberikan bantuan penyelamatan kepada korban secara cepat dan tepat.” ujar Plt Lurah Polehan R. MUHAMMAD ALI NURYADI, SH.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *